Friday, May 29, 2015

FIRST IMPRESSION!!! NEW HONDA BEAT POP ESP FI

Lelakijelata.blogspot.co.id – Assalamualaikum Warahmatullah, hello masbro dan maslads, Persaingan sengit di antara pabrikan membuat Honda di genjot untuk melakukan inovasi dengan cepat terhadap pemasaran produk otomotifnya. Bukan hanya Honda, Yamaha pun meng-attack counter serangan Honda dengan meluncurkan All New Mio M3. Motor Honda All New Honda Beat Pop ESP FI diluncurkan pada bulan Desember 2014 lalu. All New Honda BeAT Pop ESP sendiri memiliki jenis warna yaitu Sporty Electro Red, Sporty funk White, Hard Rock Black, dan Sporty Techno White.


All New Honda Beat FI ESP 110 cc

Dengan spesifikasi All New Honda Beat Pop ESP FI 110 CC dalam kapasitas jeroan Mesin 108,2cc SOHC berpendingin udara, Beat Pop ESP FI sendiri memiliki tingakat Kompresi: 9.5 : 1 yang dimana tentunya mampu menenggak Premium. Tenaga yang disemburkan Max: 6.38 kW (8.68 PS) / 7500 rpm, sedangkan Torsi Max: 9.01 Nm (0.92 kgf.m) / 6500 rpm. Selain itu di bekali dengan Starter: ACG Starter, Pedal & Electric. Busi bawaannya sendiri adalah NGK MA9c-9n / Denso U27EPR-N9. Motor Beat Pop ESP FI ini memiliki Volume Tangki dengan kapasitas tangki 3,7 Liter. Sedangkan ukuran Ban Depan: 80/90-14 Ban Belakang: 90/90-14. Walaupun begitu soal konsumsi bahan bakar All New Honda Beat Pop ESP FI diklaim lebih irit, dalam jarak 63 Km/Liter All New Honda Beat Pop ESP FI dahulu hanya menghabiskan 1 liter bensin sedangkan Beat FI dahulu 58 Km per 1 liternya. Gimana sob? Mayan kan?

Nah… Alhamdulillah diberikan kemudahan untuk menyicipi Motor keluaran Honda, yaitu All New Honda Beat Pop ESP FI, pinjaman dari sahabat semasa kuliah dulu, (Thanks to Hibatullah Zada, SE, Sy). Ntah alasannya apa mengapa doi memilih All New Honda Beat Pop ESP FI ini sebagai pilihannya, pas saya Tanya yang jelas dia Cuma ngomong “Ini bukan motor gue, ini motor  kaka gue…” Ajibb, ternyata saya dapat pinjaman dari orang kedua bukan orang pertama jiahaha…

Setelah di izinkan untuk menyicipi impresi si motor sejuta umat ini, maka penilaian saya sendiri memakai batasan skala Handling, Ergonomi (kenyamanan), Fitur dan Desain All New Honda Beat Pop ESP FI dalam rangka Point 0 of 10. Dalam hal ini kerangka review penilaian di buat dalam batasan subjektif, artinya kesan pertama saja ketika mencicipi All New Honda Beat Pop ESP FI. Oke sip, cekidot langsung aja yaa…

1. Handling

Setelah di coba berlika liku dengan kondisi jalan yang pada saat itu Alhamdulillah tidak banyak memiliki kerusakan. All New Honda Beat Pop ESP FI ini mampu melikuk dengan stabil, dan handling kerasa lebih maknyus dibanding varian Beat sebelumnya. Walaupun begitu handling All New Honda Beat ESP FI sendiri yang saya rasakan lebih terasa asik banget dipakai sendiri dibanding jika kita naik nya dengan boncenger. Untuk suspensi sendiri sangat baik dan saya tidak merasa gejala geal geol terhadap suspensi dibanding rivalnya Yamaha All New Mio M3. Kesimpulannya, Suspensi All New Honda Beat ESP FI terhadap kelincahan handling menurut saya cukup sukses dan baik.  Trust Me it Works!

Point of Handling 9,5 of 10 Points

2. Ergonomi (Kenyamanan)

Nyaman?? Hmm… “Honda adalah kenyamanan” itu tagline yang sering saya denger, tapi ntah kenapa kenyamanan saya ini lebih terpaku pada busa jok motor dibanding posisi riding. Dan sedikit bad dalam hal ini, saya ngerasa busa jok All New Honda Beat Pop ESP FI agak keras, walaupun begitu Honda sendiri mengklaim busa motor sudah lebih baik dibanding varian beat sebelumnya.  Handling sudah bagus tapi jok tidak terlalu empuk, mungkin sebaiknya pihak Honda memperbaiki hal ini. Untuk posisi riding sudah bagus dan tetap mempertahankan kenyamanannya, namanya juga matic otomatis posisi riding nyaman.  Yang jelas ergonomic cukup lumayan lah, hanya masalah di busa jok saja. Masalah ini mudah di atasi dengan menambah busa yang lebih lembut  ke reparasi  jok motor.

Point of Ergonomi 7 of 10 Points

3. Fitur

Untuk fitur sendiri sudah di bekali ACG Starter yang dimana bunyi starter pada saat dinyalakan pertama kali All New Honda Beat Pop ESP FI ini sangat haluusssssss dan mulusssss…tidak ada suara beletak duorrrr seperti varian Beat lawas. Cukup baik dan mantablah. Kemudian untuk dari sisi fitur speedometer tidak di upgrade, alias fitur sama seperti yang lawas. Jadi bisa dibilang speedometer simple dan lebih “alakadarnya” Dari sector mesin diperkuat dengan lini mesin berteknologi eSP (Enhanced Smart Power) dan tentunya sudah memenuhi Euro 3, mantab puolll. Soal power mesin teknologi eSP ini diklaim lebih bertenaga daripada mesin berteknologi PGM-FI yang dipakai Honda dahulu.


Mesin ESP (Enhanced Smart Power)

Fitur pada speedometer masih standar, tidak ada penambahan signifikan

Point of Fitur 8 of 10 Points

4. Desain

Overall desain masih tetap berkibalat dengan varian Beat sebelumnya. Desain tetap mempertahankan ke-eleganitas dengan fitur yang lumayan baik, dan tidak banyak striping yang nempok pada body motor dan tentunya akan mengurangi cost (biaya) itu sendiri. Walaupun begitu headlamp All New Honda Beat Pop ESP FI ini cenderung agak wagu alias saya lebih suka headlamp Beat versi lama. Kalau bisa dibilang headlamp All All New Honda Beat Pop ESP FI ini mengingatkan kita pada Headlamp Suzuki Nex yang sudah di suntik mati dan tidak diproduksi lagi. But, desain All New Honda Beat Pop ESP FI sebenarnya cenderung kaku dan tidak segahar dan sesporty Yamaha All New Mio M3, tetapi konsep desain All All New Honda Beat Pop ESP FI sendiri lebih merujuk pada simple juga eleganitas dan All New Honda Beat Pop ESP FI sangat cocok dipakai untuk semua umur dibanding Yamaha All New Mio M3 yang lebih menembak desain kalangan anak muda yang sporty dan gahar.


Depan All New Honda Beat Pop ESP FI

Lampu belakang tampak dari malam

Point of Design 8 of 10 Points

Oke deh mungkin begitulah kira2 impresi pertama saya, yang jelas impresi kita berbeda-beda. Correct me if I’m wrong. Thanks semoga bermanfaat.

Wassalamualaikum Warahmatullah

-----------------------

Written By : Muhammad Faisal Aulia
Contact : faisaulia@gmail.com

No comments:

Post a Comment