Monday, July 27, 2015

BERBAGI CERITA KE PULAU BINTAN KEPULAUAN RIAU

Lelakijelata.blogspot.co.id – Assalamu’alaikum Warahmatullah, Selamat pagi, siang dan malam Masbro dan masleds, admin mohon maaf karena mati suri nya ini warung dikarenakan kesibukan yang dimiliki admin. (Sok sibuk hehe) Well, semoga kabar pengunjung warung lelakijelata diberikan kesehatan terus sm Allah, jangan lupa sedekah biar rezeki lancer dan dosa kita kehapus

Oke sob, kali ini Alhamdulillah ada tugas dinas audit ke Kepulauan Riau, tepatnya pada tanggal 7 Juni 2015 dengan dari Jakarta tujuan terbang ke Pulau Bintan Kepulauan Riau. This first time I see this island.. Kepulauan Riau merupakan kepulauan yang memiliki sangat banyak pulau. Dari kejauhan langit pun keliatan sekali banyak pulau terpecah pecah, entah sampai mana ujung pecahan tersebut. Subhanallah..


Subhanallah....


Landing !

Sesampai di bandara Raja Haji Fisabilillah Kep.Riau Bintan, saya pergi bersama Pak Hendrik (Senior Auditor) yang dimana beliau juga baru pertama kali kesini. Alhamdulillah dijemput salah satu orang sana. Kemudian kita segera mencari penginapan (hotel). Hotel yang kita temui pada saat itu adalah Hotel Aston dan Hotel Comfort, dengan rate hotel Aston yang tinggi terbilang mahal, akhirnya kita memilih Hotel Comfort selama di penginapan.


Go!

Step by step, hari demi hari di lewati, akhirnya perjalanan saya disudahi seiring dengan berakhirnya tugas audit yang diberikan. Dan akhirnya pulang ke Jakarta lagi..

Walau terbilang hanya beberapa hari disana, But ada beberapa hal Sharing sedikit Fakta kondisi Keunikan Kepulauan Riau pada pulau Bintan dari yang saya amati, Cek this out.

1. Walaupun motor tidak di kunci stang, tidak ada yang mau ngambil motor padahal daerah tersebut ramai dan strategis

2. Sering mati lampu, cz Gardu masih sedikit

3. Banyak tanah merah jika di lihat dari atas, kondisi tanah tidak cocok untuk pangan tetapi untuk hutan lindung

4. Usia anak muda disini tergolong sedikit

5. Taksi hanya ada warna merah Orange dan kuning, layaknya warna Patrick dan sponge Bob

6. Trek jalanan kondisi sangat halus layaknya sirkuit sentul, bahkan lebih bagus jalan disini dari pada sentul sirkuit

7. Pulau Bintan sangat banyak etnis pendatang dari Cina, Malaysia, Padang, dan Medan.

8. Bahasa sehari2 sangat melekat dengan aroma bahasa melayu.

9. Ke Singapura cukup nyebrang pakai getek juga bisa, cukup setengah jam

10. Orang Lokal disini lebih memilih wisata di Malaysia di bandingkan di Indonesia, padahal Kepulauan Riau ada adalah indonesia.

11. Rakyat disini konon katanya lebih banyak dapat bantuan dari Malaysia di banding Indonesia? Pertanda kah?

12. Pantai? Berjuta ribu pantai tersebar dengan view indah, apalagi di pulau anambas.

13. Walau disini terdapat banyak pulau tp ntah kenapa saya liat jarang sekali liat makanan seafood disini. Apakah untuk di ekspor?

14. Agenda besarnya sih isunyaa Minyak berbarel siap di sedot oleh beberapa perusahaan minyak Amerika dan Eropa disini.

15. Perusahaan Antam from Indonesia adalah satu-satunya perusahaan yang menang banyak mengambil Berlian dan aneka tambang disini.

16. Kondisi masyarakat sangat ramah dan bentuk wajah kurang terdeteksi dengan baik, karena muka campur dari beberapa suku Indonesia dengan Singapura dan Malaysia .

17. Bandara Haji Fisabilillah Kepulauan Riau di kabarkan akan menjadi Bandara internasional yang mumpuni



Bandara Haji Fisabilillah Bintan Kepri

18. Bagi pasangan yang menikah dan berliburan maka cocok ambil kawasan wisata deket pantai. Jika tinggal Semakin ke dalam hutan, maka semakin suram listrik nya.

19. Pulau Penyeungat menjadi pulau 100% muslim di Kepulauan Riau dan terdapat monumen masjid Penyeungat. Pulau inilah jadi benteng pertahanan dakwah Islam terbesar di Kepulauan Riau.

20. Masjid amat berbeda dengan masjid Indonesia pada umumnya. Lebih bercorak khas persia dan Malaysia.

21. Aktivitas pesantren belum banyak berkembang namun Kampus Islam lagi banyak di bangun . Salam satu yang saya liat adalah Sekolah Tinggi Islam Abdurrahman Saleh

22. Angkot sangat sedikit, bahkan SPBU Pertamina pun sangat sedikit, sekalinya ada Ngantri sampai bermeter-meter.



You see? Traffic at SPBU


23. Belum terdeteksi Alfamart dan indomart sejauh mata memandang.

24. Indo*mie merupakan mie terbanyak daerah sini dibanding kompetitor lain. (Infonya ga penting amat haha..)

25. Ada sungaiiii tentunyaa hehehe



River Bintan Island

Last.. Mungkin kurang lebih kondisi di Kepulauan Riau Indonesia sepengamatan saya, jika salah mohon koreksinya. Semoga informasi ini memperbanyak khazanah keilmuan kita untuk mengenal Indonesia.

Semoga bermanfaat...

Wassalamualaikum Warahmatullah

----------------

Written By : Muhammad Faisal Aulia

Contact : faisaulia@gmail.com

1 comment: