Monday, March 16, 2015

PERJUANGAN DAN POLEMIK SKRIPSI

Lelakijelata.blogspot.co.id – Assalamualaikum Warahmatullah, fyuuh sob.. akhirnya penantian panjang dari segala penderitaan mahasiswa kini telah saya selesaikan, jadi edisi kali ini adalah pengen curhat dulu hehe...

Man Of Skrispi !!

Sebagai seorang (mantan) mahasiswa di sebuah PTN di Jakarta dengan latar belakang akuntansi, dahulu saya berhasil membuat rekaputalasi pengerjaan skripsi dengan waktu 9 Bulan, terhitung dari bulan Febuari – oktober 2014 yang dimana sudah terkandung dengan dua kali penolakan judul pengajuan skripsi dan rasanya itu.... hiks sesuatu, udah cape2 buat proposal, dalam sekejap di tolak oleh Sekertaris Jurusan (Sekjur) Prodi Akuntansi, aku rapopo :(

Dan akhirnya pada judul yang ketiga dari skripsi yang telah saya buat akhirnya di terima oleh Sekjur dan Ketua Prodi (Ka) Akuntansi. Rasa senang dan bahagia seketika timbul dengan di acc nya judul saya tersebut, tapi setelah melihat kedepan, ternyata judul saya yang ajukan berbau angker, alias studi kasus ke perusahaan. Di sinilah tantangan baru mulai saya mulai hadapi....

Step by step saya buat yang namanya surat perizinan dari kampus ke perusahaan tersebut, tapi di kampus saya birokrasi pembuatan surat izin penelitian saha itu lama banget, susah sih engga, tapi waktunya sampai seminggu. Dan sekalinya pernah pas buat surat izin penelitian tapi belum di ketik oleh Bagian akademik kampus saya. Dan masyaAlah..!! akhirnya nunggu sampai dua minggu. zzz!! Gara2 surat tersebut, saya menjadi stack dan tak bisa mengerjakan lanjutan skripsi lagi. Dan aku rapopo Part II :(

Setalah pembuatan surat telah rampung, akhirnya saya dengan sedikit deg2an menelpon apakah perusahaan tersebut saya mau di teliti atau tidak oleh CS nya, dan katanya “Bapak, datang kemari saja, langsung bertemu dengan HRD...” Dengan sigap saya langsung menulis musti ke lantai berapakah saya bertemu dengan pihak HRD, esok kemudian saya langsung bertemu dengan HRD nya, dan alhamdulillah HRD nya dengan senang hati membantu penelitian saya. Katanya perusahaan mereka sangat senang jika ada mahasiswa yang melakukan penelitian. Alhamdulillah ya Rabb akhirnya di mudahkan urusan skripsi saya ini.

Skripsi pun mulai di jalani, setiap hari saya datang ke perusahaan tersebut dan sekaligus melakukan internship untuk membatu karyawan investment pada sebuah perusahaan asuransi syariah yang terkemuka di Indonesia.  Baik dari pihak karyawan bahkan sampai tukang foto copy perusahaan tersebut, sangat amat baik membantu skripsi saya. Walaupun begitu secara jujur, saya ga enak nyaris setiap hari saya selalu nanya masalah penelitian dan tentunya menganggu pekerjaan mereka. Yang sebenarnya saya sendiri jujur bingung bikin tulisan skripsi bagaimana. Namun yah kembali lagi, kalau kita tekun pasti bisa, dengan modal kesabaran dan rajin baca, akhirnya berhasil juga merampungkan skripsi. Walau keliatannya mudah tp jujur penderitaan skripsi lebih besar dari sekedar tulisan di atas ini.


Ada beberapa hal yang musti di catat dalam menekuni skrispi, yaitu:

1.Jangan pernah meninggalkan komputer walau sehari untuk malas bikin skripsi, intinya kita harus rajin!! Rajin!!

2.Banyak berdoa dan beribadah, seriously  karena doa kepada Allah, jadi berasa lebih mudah urusan, dan tentunya kita semakin dekat sama Allah

3.Selalu mijitin orang tua, nah ini point terpenting, Karena tentunya mahasiswa belum bisa berbuat banyak membantu orang tua dengan uang, apalagi saat skrispi, orang tua pun terkadang di lupakan. Maka dari itu luangkan waktu teman2 mijitin orang tua, agar kita semakin dekat dengan orang tua dan orang tua pun akan ridho dan selalu mendoakan kita.

4.Walau skripsi harus bergadang, maka bergadanglah!! Karena malam secara khusus menjernihkan pikiran untuk berkonsentrasi apa yang kita tulis, dan tentunya bergadang dalam kondisi yang fit, dan hindari minuman kopi, lebih baik susu strawberry hehehe...

5. Perbanyak sedekah dan silaturahim, inget kan Allah akan membantu hamba-Nya selama hamba-Nya membantu saudaranya.. ga bisa bantu dengan uang, maka bantulah dengan tenaga, ga bisa pakai tenaga, maka bantulah dengan ilmu, ga bisa pakai ilmu, maka bantulah dengan mendoakan mereka.

Ya itu diatas sedikit tentang catatan tips menekuni skrisi. Okeeee !! Yaps skrispi saya kelar...!! Dengan tentunya bimbingan dari dosen, skripsi pun akhirnya di acc untuk dimajukan dalam sidang. Yess akhrinya... ga kerasa selama 9 bulan yang nyaris hampir begadang setiap malam, bikin mumet kepala, sekarang rada lega namun sidang baru saja di mulai.

Skripsi?? Kelar juga, fyuuh...

Sidang pun berjalan... tik tok tik tok... Well akhirnya saya di tanya beberapa pertanyaan oleh 3 dosen penguji, dan  pertanyaaan tentu bervariasi. Namun dari sekian pertanyaan yang di ajukan kepada saya, ada salah satu pertanyaan yang unik dari dosen penguji yang bertanya saya kurang lebih seperti ini,, “Emangnya skrispsi kamu penting ga sih buat perusahaan tersebut??...” Disini dengan kepala cengok, alias bingung mau jawab apa. Akhirnya saya bilang aja..”Ya penting lah pak, kalau ga penting ngapain saya teliti, lagi pula buktinya perusahaan tersebut sangat mempersilahkan saya untuk melakukan penelitian di tempat perusahaannya...”

Hadeuuuh.. pertanyaan yang simple tp cukup lama dan deg2an untuk Cuma jawab pertanyaan di atas. Selebihnya dari jawaban saya di atas, bagaimana dengan tanggapan dosen? Dosen pun cuma tertawa cekikikan ngeliat jawaban amatir saya. But well sepertinya dosen penguji cuma iseng aja kayaknya nanya begituan.. ya saya jadi iseng juga kan jawabnya hehe...

Alhamdulillah, setelah sidang telah di lewati akhirnya, saya dan beberapa teman yang mengikuti sidang, akhirnya telah selesai dan alhamdulillah dari hasil pengujian dari sidang, akhirnya skripsi mendapat nilai A dan lulus dengan perolehan nilai IPK 3,50 alias cumlaude, hehe alhamdulillah bisa menyelesaikan studi ini dengan nilai yang memuaskan yang tentunya nilai ini ku persembahkan kepada Allah dan Rasul-Nya kemudian orang tua ku dan keluarga ku.  Nilai ini juga bukan untuk disombongkan, kesombongan adalah pakaian Allah jadi kita ga pantas untuk memakainya. Jadi hanya sebagi penambah motivasi temen2 untuk mendapat apa yang impikan. Tapi secara khusus  jujur rada rasa takut yang mendalam, yaitu masalah bertanggung jawab demngan ilmu dan nilai yang telah diperoleh. Kemana saya bawa ilmu dan nilai yang saya di peroleh? Saya selalu berharap kepada Allah, jangan sampai saya khilaf memanfaatkan ilmu yang telah diperoleh untuk mendzholimi orang lain. Naudzubillah..

Setelah saya berfikir dan merenungkan intinya adalah, perjuangan itu emang benar ada, Allah ngasih kita semua untuk berjuang, nah bagaimana dengan kitanya? Tentunya kita harus berjuang, jika jatuh ya bangun lagi, jatuh lagi? Ya bangun lagi... Allah lebih besar kasih sayangnya dibanding murka-Nya. Jadi ga usah takut kalau dosa masih banyak, yang penting selalu minta maaf sama Allah, berdoa sebanyak mungkin agar di mudahkan segala urusan.

Yaps... kurang lebih seperti itu, skripsi akan selalu di rindukan setelah kita selesai mengerjakan skripsi lagi. Jujur, walau skripsi penuh penderitaan, tapi selalu ngangenin masa-masa perjuang tersebut. So, nikmatilah masa perjuang skrispi tersebut . Trust me it works!!

Thanks... semoga bermanfaat..

Wassalamualaikum Warahmatullah...

-------------------------

Written By : Muhammad Faisal Aulia

Contact : faisaulia@gmail.com

No comments:

Post a Comment